SMP Al-Azhar 19 Cibubur SMP Al-Azhar 32 Padang

Delegasi Misi Budaya CIOFF® Indonesia 2015

11.58CIOFF INDONESIA

Pada bulan April 2015 ini, CIOFF® Indonesia akan mengirimkan 4 grup dari sekolah-sekolah yang ada di Indonesia. Mereka akan mewakili Negara Indonesia dalam festival - festival yang diselenggarakan oleh  Pemerintah Turki bekerjasama dengan CIOFF Turki Section. Grup Misi Budaya tersebut telah melakukan persiapan semenjak  Januari lalu



Grup SMPN 115 Jakarta, akan meramaikan “Corlu International Children's Folklore Festival” di kota Corlu,pada tanggal 21 sampai 26 April 2015. Grup dari Indonesia baru pertama kalinya mengikuti  festival di Corlu ini, kerjasama antara CIOFF® Turki dan pemerintah kota Corlu.

CIOFF® Indonesia menunjuk Ms. De Rembulan Ayundhasurya, sebagai koreografer dalam grup ini yang membawakan nomor-nomor tari dari berbagai propinsi di Indonesia antara lain : Tari Saman,tari Balian Bawo,Tari Mandau, Nandak Ganjen dll.

Dalam persiapannya,Direktor yang ditunjuk pihak sekolah adalah Ibu Citrawati Puji Lestari ( Wakepsek SMP Negeri 115 ) telah memilih 8 orang pemusik dan 15 penari sebagai representative Indonesia dalam festival ini.


Seperti senior-senior mereka sebelumnya, grup SMP Negeri 115 ini, selalu menjadi favorit dalam festival-festival tingkat Internasional, kemampuan mereka dalam bermain musik dan membawakan tari tradisional Indonesia sangat professional.

Keberangkatan mereka kali ini adalah yang keenam ,dalam rangka mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional. Sebelumnya grup SMP Negeri 115 pernah menjadi peserta diberbagai Negara,seperti Turki dan Taiwan dan selalu menampilkan pertunjukkan yang fantastis.

Sekolah ini juga telah mendapatkan apresiasi tertinggi yang diberikan oleh CIOFF® Indonesia, dalam malam “Culture Appreciation Night”, sebagai grup musik terbaik 2015,  pada bulan Februari lalu.
Menurut Presiden CIOFF® Indonesia, Bapak Said Rachmat : ‘grup ini telah mencapai persiapan 90 persen, dan Insya Allah akan melakukan malam pelepasan pada tanggal 11 April mendatang di gedung Binakarna - Jakarta.

Selamat jalan grup SMP Negeri 115, semoga anak-anak Indonesia selalu dapat mengharumkan Indonesia dimata dunia.



CIOFF® INDONESIA MENUNJUK SMP AL AZHAR 19 CIBUBUR UNTUK TAMPIL DIHARI ANAK INTERNASIONAL DI TURKI




Grup SMP Al-Azhar 19 Cibubur akan menggoyangkan panggung “International Children's Festival” di  kota Pendik, Turki pada tanggal 19 sampai 23 April 2015. Mereka akan menampilkan sejumlah tarian diantaranya adalah Tari Tor-tor dari Batak dan Tari Tifa dari Papua.

Bersamaan dengan dilaksanakan “ International Children’s Day” pada tanggal 23 April 2015 disalah satu stadium yang ada di Pendik, Grup Al Azhar 19 Cibubur mendapat kesempatan untuk tampil didepan pejabat-pejabat penting di Turki pada acara tersebut.

Bersamaan dengan penyelenggaraan “Asian & Oceanian CIOFF® Sector Spring Meeting” yang akan diadakan dikota Pendik juga, para presiden CIOFF® dari Negara-negara Asia dan Oceania  akan menyaksikan pertunjukan mereka.

Grup ini menjadi grup yang special karena Presiden CIOFF® Indonesia akan menjadi pimpinan rombongan dalam grup ini.


CIOFF INDONESIA®
AL AZHAR 10 JUNIOR HIGH SCHOOL GOES TO “ GOKCAN COLLEGE INTERNATIONAL CHILDREN FESTIVAL ”.



Grup SMP Al-Azhar 10 Kembangan , mendapat kehormatan untuk menjadi salah satu peserta dalam festival akbar yang akan dilakukan dikota Buyukcekmece pada tahun 2015 ini.

Menurut Ketua Panitia pelaksana festival Ms. Beyza Gokcan Goktas, selama ini grup-grup dari Indonesia sangat baik dalam penampilannya, makanya untuk tahun ini saya mengundang grup tersebut untuk menjadi tamu kehormatan dalam festival kami.

Menurut Said Rachmat,Presiden CIOFF® Indonesia, ada 14 negara yang telah diseleksi oleh panitia festival dan salah satunya adalah Grup SMP Al-Azhar 10.

CIOFF® Indonesia telah menunjuk Sdri. Nadia Vijanti, sebagai representative CIOFF® Indonesia sekaligus koreografer untuk mendampingi grup ini dengan membawa 32 orang peserta.



SMP AL AZHAR 32 AKAN MEMPOPULERKAN TARI DAN MUSIK SUMATERA BARAT DI KOCAELI DALAM MISI BUDAYA CIOFF® INDONESIA TAHUN 2015

Untuk pertama kalinya ,SMP Al-Azhar 32 Padang yang akan mengikuti Kocaeli International Children's Festival di kota Kocaeli, Turki pada tanggal 20-25 April 2015.

Menurut Seketaris Jenderal CIOFF® Indonesia, Ayu Wiranti, grup ini akan membawakan berbagai tari dan music dari Sumatera Barat, yang dibimbing oleh Ibu Sofi Yuanita, salah satu koreografer ternama dikota Padang.

Dengan jumlah peserta sebanyak 18 orang, mereka akan membawakan tari Piring,Indang,Saiyo Sakato, dll. Rombongan ini akan dpimpin langsung oleh Kepala Sekolah Al Azhar 32, Bapak Fauzi Rahman.
“ Kami akan berusaha semaximal mungkin untuk menunjukkan kesenian Indonesia, terutama dari kota kami, agar dunia lebih mengenal kebudayaan kita “ demikian ucap Pak Fauzi panggilan akrabnya.

Grup kami juga akan dilepas langsung oleh Bapak Gubernur Sumatera Barat, ini merupakan suatu kehormatan yang luar biasa untuk kami, karena Beliau mau memperhatikan anak-anak Indonesia dalam rangka memperkenalkan seni darerah “ tambahnya.

Bravo misi Budaya CIOFF®, kibarkan merah putih dimanca negara.


(Puti Anindya)

You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Formulir Kontak

Arsip Blog